Beranda | Artikel
Tingkatkan Penjualan Dengan Sistem Promosi Happy Hour
Selasa, 1 April 2014

Sistem promosi happy hour adalah salah satu cara promosi dengan memberikan diskon kepada pelanggan pada jam-jam tertentu, terutama di waktu penjualan menurun. Sebagai contoh, rumah makan biasanya ramai pada waktu menjelang makan siang, atau menjelang makan malam. Untuk menarik pembeli di waktu-waktu lain, maka sistem happy hour bisa diterapkan. Keuntungan dari sistem happy hour menurut www.foodservicewarehouse.com adalah:

  1. Meningkatkan penjualan di waktu-waktu sepi pengunjung
  2. Untuk menarik pembeli untuk datang ke toko kita
  3. Untuk mempromosikan barang-barang tertentu atau baru di suatu toko, atau mempromosikan menu baru di restoran
  4. Untuk menarik kalangan tertentu pada waktu tertentu. Sebagai contoh, happy hour bisa diterapkan pada saat berlangsung pertandingan olahraga tertentu atau di akhir pekan untuk menarik keluarga

Untuk mempromosikan program happy hour, pastikan anda masih mendapatkan profit walaupun harga yang ditawarkan pada pembeli lebih murah dibanding waktu biasa.  Beberapa strategi yang bisa diterapkan adalah:

1. Diskon pada barang tertentu

Saat menerapkan happy hour, berikan diskon pada barang-barang tertentu, terutama barang yang kurang laku. Sebagai contoh, sebuah toko roti memberikan diskon 50% kepada semua produk rotinya, pada saat jam 8 malam keatas. Hal ini dimaksudkan agar roti bisa habis saat hari itu juga.  

2. Beli 1 dapat 1

Strategi ini juga sangat bagus diterapkan saat happy hour, sehingga pelanggan bisa mendapatkan 1 produk gratis yang sama untuk setiap pembelian.

3. Hadiah untuk pembelian item tertentu

Hadiah berupa produk yang lebih murah juga bisa diterapkan saat happy hour, sehingga pelanggan lebih tertarik untuk membeli, tapi di sisi lain pihak pengusaha juga masih bisa mendapatkan untung.  

4. Voucher

Voucher sangat berguna untuk menarik pembeli untuk datang ke toko kita lagi. Berikan voucher yang bisa di tukarkan atau dibelanjakan pada saat happy hour.

Lalu bagaimana caranya supaya masyarakat tahu tentang happy hour di usaha kita? Berikut beberapa strategi promosi happy hour:

1. Direct marketing

Happy hour bisa dipromosikan melalui media massa, email, newsletter, iklan sms dan lain-lain. Promosi tentang happy hour juga bisa diberitahukan langsung kepada pelanggan, saat mereka berbelanja di toko kita, terutama di luar waktu-waktu happy hour.

2. Facebook dan twitter

Gunakan jejaring sosial untuk mempromosikan happy hour anda. Sebagai contoh, anda bisa meminta teman di facebook anda untuk memberikan “like” kepada posting happy hour anda, kemudian bagi yang memberikan “like” bisa mendapatkan voucher untuk ditukarkan saat happy hour.

Banyak restoran-restoran yang mengaku berhasil meningkatkan penjualan dengan menerapkan happy hour ini. Karena itu kenapa kita tidak mencoba strategi ini. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat. 


Artikel asli: https://pengusahamuslim.com/3287-tingkatkan-penjualan-bisnis-1747.html